siomaysukasuka.com – Franchise siomay? Emang ada yah? Bukannya siomay itu dijual gitu-gitu aja? Apa malah engga ribet kalo siomay itu dijual secara franchise? Mungkin itulah pertanyaan-pertanyaan yang ada di benak teman-teman sekalian kalau kita bicara tentang bisnis siomay ini. Selama ini memang kita mungkin sering melihatnya siomay itu dijual oleh para pedagang keliling saja yang saling berkelompok dan menjual langsung berkeliling sesuai wilayahnya masing-masing. Jarang kita melihat booth franchise siomay disekitar kita.
Itulah salah satu alasan kami menulis artikel ini, yaitu ingin memperkenalkan sebuah konsep bisnis yang mudah dalam memulainya dan mengelolanya melalui kemitraan siomay sukasuka. Disini kami akan uraikan mengapa memulai bisnis dengan memilih siomay sebagai objek bisnisnya dan melalui kemitraan dengan siomay sukasuka adalah sebuah pilihan tepat, menarik, bijak dan minim resiko. Silahkan disimak.
Franchise : Sebuah Pengertian
===== Franchise Siomay SukaSuka =====
Berdasarkan akar kata, franchise berasal dari Bahasa Inggris dan Bahasa Prancis . Arti dari kata tersebut adalah hak atau kebebasan tetapi secara bisnis kata Ini mengandung arti hak untuk menjual suatu produk atau jasa atau layanan tertentu.
Menurut Asosiasi Franchise Indonesia yg dimaksud dgn franchise adalah suatu sistem pendistribusian barang dan jasa kepada pelanggan akhir dengan pengwaralaba atau franchisor yang memberikan hak kepada individu atau perusahaan untuk melaksanakan bisnis dengan merek, nama, prosedur dan cara-cara yang telah ditetapkan sebelumnya dengan jangka waktu tertentu meliputi cakupan area tertentu.
Itulah pengertian dari franchise menurut beberapa sumber yang terpercaya. Gampangnya, franchise merupakan suatu duplikasi atau peniruan terhadap sebuah bisnis yang sudah berjalan dan terbukti sukses. Jadi dengan begini, para calon pebisnis dimudahkan untuk bisa segera memulai bisnisnya sendiri karena dengan sistem seperti ini, para pebisnis pemula tidak dipusingkan lagi dengan produk, jenis produk, produksi dan juga marketingnya.
Sistem ini dibuat mudah dan kita hanya tinggal menjalankannya saja. Franchise ini kalau dalam Bahasa Indonesia dikenal dengan istilah waralaba.
Dalam sistem franchise atau waralaba terdapat hubungan kerjasama bisnis antara:
– Franchisor (Pewaralaba), yaitu pihak yang memiliki hak atau merk dagang terhadap produk, jasa atau layanan tertentu lalu meminjamkan atau menjual hak dagang tersebut beserta sistem bisnis didalamnya untuk dijalankan oleh klien atau mitra yang memenuhi persyaratan.
– Franchisee (Terwaralaba), yaitu pihak yang membeli hak atau merk dagang tertentu beserta semua hak dan kewajiban didalamnya dengan persyaratan yang telah dibuat oleh Franchisor (Pewaralaba).
Itulah beberapa hal terkait dengan franchise yang secara keseluruhan memberi kemudahan bagi siapapun yang ingin segera memulai bisnisnya. Inilah keuntungan instan yang bisa langsung dirasakan dari bisnis dengan sistem franchise.
Siomay : Kuliner Sepanjang Musim!
===== Franchise Siomay SukaSuka =====
Jika kita sudah bicara bisnis franchise diatas maka sekarang kita coba untuk membahas sebuah makanan yang sangat memasyarakat yaitu siomay. Iya, siapa coba hari ini yang tidak mengenal siomay? Rasanya sulit kita menemukan orang yang tidak mengenal siomay dari ujung Sumatra sampai ujung Papua karena begitu familiarnya makanan satu ini di telinga kita. Nah sebenarnya apa sih siomay itu dan darimana asal-usulnya sampai bisa diterima luas oleh siapapun di Indonesia ini.
Siomay menurut beberapa sumber dan penuturan, adalah makanan yang berasal dari Mongolia dalam, sebuah negeri yang termasuk dalam kawasan Asia Timur yang memiliki ciri paling mudah dikenali dari kulit putih kuningnya dan mata sipitnya. Inilah makanan atau cemilan umum yang menjadi konsumsi masyarakat mereka.
Siomay ini sebenarnya merupakan salah satu bagian saja dari sebuah sajian lengkap yang disebut dimsum. Jadi paket besarnya adalah dimsum dengan berbagai variasi jenis didalamnya termasuk siomay ini. Siomay dalam tradisi Mongolia Dalam tidaklah berdiri sendiri, dia merupakan paket yang ada dalam sebuah sajian dimsum.
Sajian ini biasanya di buat pada pagi hari sebagai menu sarapan pagi atau juga biasanya disajikan untuk menemani minum teh (yam cha) yang sudah menjadi kultur yang melekat dalam bangsa mereka. Siomay dalam sajian ini dibuat dalam bentuk kukus yang dilengkapi dengan cuka atau kecap asin. Makanan yang dalam dialek mandarin biasa disebut sebagai shaomai ini, memiliki bahan dasar daging babi cincang yang dihaluskan untuk adonannya yang dilengkapi dengan pangsit berbahan dasar terigu untuk melapisi bagian luarnya.
Siomay bisa sampai ke Indonesia melalui para pedagang Tiongkok yang melakukan perjalanan bahari perdagangan ke Nusantara. Darisanalah, menurut penuturan yang ada, siomay mulai menyebar dan menjadi bagian dari tradisi kuliner Nusantara. Melacak sejarah siomay memang agak sulit karena terbatasnya sumber dan belum adanya penelitian terkait sejarah siomay secara khusus. Yang pasti, siomay di Indonesia telah mengalami modifikasi dan perkembangan sesuai dengan tradisi dan nilai masyarakat Indonesia.
Baca Juga : Usaha Franchise Modal Kecil yang Menjanjikan
Siomay saat ini telah menjelma menjadi makanan yang sangat digemari dan diterima oleh semua kalangan. Siapapun menyukai makanan ini tanpa terkecuali, apalagi sekarang banyak sekali berkembang siomay dengan berbagai varian baru dengan beragam bahan dasar pembuatannya. Saat ini siomay bisa dinikmati sesuai dengan selera kita, dari mulai bahan-bahan untuk membuatnya, bentuk, rasa, bumbu sampai harganya. Kita tinggal menyesuaikan saja dengan apa yang kita mau, praktisnya, kita bisa customize pesanan sesuai dengan kebutuhan. Inilah makanan segala umur dan segala lapisan. Semua suka! Siomay sukasuka!
Mengapa Harus Memilih Bisnis Franchise Siomay?
===== Franchise Siomay SukaSuka =====
Mengapa orang yang baru memulai bisnis harus memulai dengan bisnis franchise siomay? Karena alasan-alasan berikut adalah hal-hal dasar yang dapat membantu para pebisnis pemula atau orang-orang yang tidak punya waktu, bisa segera memulai usahanya dan membangunnya secara janmgka panjang. Berikut kenapa kita harus memulai usaha siomay tanpa ribet :
1. Siomay sudah sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia
2. Siomay bisa diterima oleh semua kalangan
3. Harganya sangat terjangkau
4. Bukan makanan musiman tetapi sepanjang musim
5. Banyak jenisnya
6. Dibutuhkan dalam banyak kegiatan (keluarga, gathering, pernikahan, dll)
7. Pasarnya adalah semua kalangan masyarakat
8. Bahan dasar pembuatannya mudah dicari
9. Membuatnya mudah dan praktis
10. Bisa fresh atau beku (frozen)
11. Franchise siomay bisa dimulai dengan investasi sangat terjangkau
12. Tidak ribet, tinggal menjalankan bisnisnya saja
Itulah alasan-alasan utama dan mendasar mengapa kita harus memilih bisnis franchise siomay ini ketika kita berniat untuk memulai sebuah bisnis atau usaha. Bisa dilihat bahwa semua faktor diatas merupakan faktor penting yang mampu menumbuhkembangkan bisnis kita dalam jangka panjang. Inilah investasi yang resikonya bisa dikatakan minim dengan peluang besar.
Solusi Franchise Siomay yang Menguntungkan dan Terbukti Lezat : siomay sukasuka!
Nah jika teman-teman ingin segera memulai bisnis dengan pilihan franchise siomay ini, maka kami punya solusinya yang paling tepat, paling murah dan menguntungkan dan paling minim resiko! Bahkan hampir tanpa resiko!. Kami serius, teman-teman bisa memulai franchise siomay sukasuka dengan investasi yang sangat minimal bahkan bila memenuhi beberapa persyaratan tertentu, bisa nyaris tanpa modal!
Kenapa harus siomay sukasuka?
===== Franchise Siomay SukaSuka =====
Pertama, siomay sukasuka dibuat dari bahan-bahan segar yang langsung diolah.
Kedua, siomay sukasuka tidak menggunakan bahan pengawet dalam setiap pembuatannya dan proses penyimpanannya. Kami menggunakan sistem pembekuan dalam mekanisme penyimpanannya. Sehingga ketahanannya hanya sampai beberapa waktu saja tidak tahunan.
Ketiga, siomay sukasuka dibuat oleh tangan terampil yang telah berpengalaman bertahun-tahun melayani semua kalangan penggemar siomay sehingga mengerti benar bagaimana cara meramu berbagai bahan dasar menjadi siomay bercitarasa.
Keempat, siomay sukasuka telah melayani berbagai kalangan, dari perusahaan sampai perseorangan. Pengalaman ini tentu memperkaya aspek pelayanan dan pengolahan rasa.
Kelima, prosedur pengajuan menjadi franchise atau terwaralaba atau mitra yang sangat mudah tanpa birokrasi yang rumit. Simple dan mudah, itu saja prinsip kemitraan yang kami tekankan.
Keenam, kami selalu memberikan tester bagi para calon mitra kami dengan begitu para calon mitra bisa langsung merasakan kualitas siomay olahan kami
Berminat membuka franchise siomay? Silahkan langsung menghubungi nomor kontak kami berikut ini ;
Alamat Kami : Perum Griya Bukit Jaya Blok G9. No. 7 Tlajung Udik, Gunung Putri, Bogor. Pesan Antar Call/Sms : 081381381439 / 081285947735
SEO by Pakar SEO Indonesia




Incoming search terms:
- franchise siomay
- https://siomaysukasuka com/franchise-siomay/